Ya, nasib anak elektro kalo di rumah pasti selalu diminta untuk memperbaiki peralatan elektronik yang rusak. Padahal di kuliah ga ada tuh pelajaran bagaimana teknik troubleshooting dan memeriksa komponen, koneksi kabel ataupun jalur PCB, tapi apa daya rasa penasaran selalu ada. Beruntung saya selama di Tim Robot UI sudah terbiasa melakukan troubleshooting board atau rangkaian jadi minimal ada modal sedikit jika bermain-main dengan rangkaian board elektronika. 

Jadi ceritanya begini. Kebetulan orang tua saya membeli MP3 player murah yang dilengkapi USB Flashdisk dan Memory Card Reader. Jadi alat tersebut bisa memainkan file MP3 yang tersimpan didalam media penyimpanan tersebut. Bentuk MP3 playernya cukup menarik dimana ukuran speakernya sangat besar. Namun sayang ketika dibawa pulang MP3 player hanya nyala sebentar ketika dicoba. Setelah berkali dinyala matikan hasilnya sama saja, dan asumsi pertama MP3 player rusak.  

Kemudian saya diminta untuk memperbaikinya. Dengan modal sok tau saya langsung buka murnya satu persatu di bagian penutup depannya. Setelah terbuka saya angkat boardnya. Saya melihat dua bagian, satu untuk bagian power yang menyatu dengan audio amplifier dan bagian kedua adalah otak mp3 player itu sendiri. Asumsi saya pada otak alat ini menggunakan chip tempel yang biasa pada mainan-mainan anak kecil made in china. Rupanya pada bagian board untuk mp3 player terdapat satu chip bertuliskan MVsilicon AU6850CA. Dengan rasa penasaran yang cukup tinggi maka langsung saya search di Mbah Google, berharap untuk mendapatkan datasheetnya. Akhirnya saya menemukan alamat ini http://www.doc88.com/p-670405278353.html.

Dan inilah bentuk IC-nya,

MVSilicon AU6850CA
(http://www.mvsilicon.com/products.aspx?TypeId=2)
IC ini adalah tipe SoC (System-on-a-Chip), dimana chip khusus yang di dalamnya sudah terintegrasi beberapa komponen seperti CPU, Memory, Encoder, Decoder, RF Function, dan lain-lain. Chip SoC dirancang untuk berfungsi ganda dimana bisa mengolah data digital, analog maupun mixed-signal. Khusus pada chip ini adalah sebagai Decoder MP3 player yang dapat berfungsi sebagai USB Host serta dapat membaca data dari Memory Card. Selain itu juga untuk bagian I/O nya dapat dihubungkan ke Display dan IR Receiver. Sungguh keren!!!

Berikut adalah fitur-fitur pada MVSilicon AU6850CA

»  USB Host/SD MP3 Decoder (Cost-effective Version) 
»  1.8V/3.3V Power supply, LQFP64 Package  
»  Embedded 8051-compatiable MCU and 32KB embedded OTP  
»  USB2.0 full-speed host controller  
»  SD/MMC card reader controller  
»  MPEG 1/2/2.5 layer-III decoder, 32~320kbps, VBR  
»  Embedded audio DAC and EQ control  
»  Embedded IR decoder

Ya, sekarang era dimana SoC sedang marak dan banyak digunakan. Semua fungsi beberapa rangkaian dapat disatukan dalam satu chip, sehingga ukuran board semakin kecil dengan fungsionalitas yang semakin banyak. Ini benar-benar sesuatu yang berkebalikan dan terlihat aneh.

Teknologi SoC sekarang banyak digunakan pada smartphone dan tablet, karena dengan satu chip sudah mendukung untuk RAM, GPU, USB Host, GPIO, SATA, Ethernet, dll. Salah satunya adalah Allwinner A10 - ARM Cortex A8 SoC. Chip ini banyak digunakan pada Tablet buatan cina seperti pada merk Ainol (Ainol Novo).

Cuma segini saja tulisan tentang perjumpaan saya dengan SoC. Saya hanya ingin share saja tentang hal yang menurut saya menarik :D. Jadi kesimpulannya, MP3 player yang saya buka-buka tidak tahu rusaknya dimana. Ya sudahlah, barang murah tentu kualitasnya juga sebanding.