Tulisan ini kelanjutan dari Part 1.

Berikut adalah diagram sinyal dari alat yang akan dibuat

Diagram Sinyal Alat yang Dirancang
Pada diagram ini menghubungkan tiap alat ke komponen utama yaitu mikrokontroler ATmega32. Pada tiap hubungan ke tiap komponen masing-masing diberikan protokol yang bersesuian yaitu SPI (Serial Peripheral Interface), I2C (Inter-Integrated Circuit), dan UART (Universal Asynchronous Receiver Transmitter). Ketiga protokol ini semuanya terdapat pada fitur mikrokontroler ATmega32. Untuk mendapatkan data analog diperoleh melalui ADC pada mikrokontroler yang berjumlah 8-channel. Sebagai contoh pada alat ini akan digunakan 1 buah temperature sensor berbasis analog yaitu LM35.

Komponen microSD terhubung dengan mikrokontroler melalui protokol SPI. Terdapat 4 buah wire yaitu MISO, MISO, SS, dan SCL untuk melakukan komunikasi data. Sedangkan untuk komponen RTC DS1307 terhubung melalui protokol I2C dengan hubungan pin SDA dan SCL pada mikrokontroler. Sedangkan untuk terhubung dengan Bluetooth module yaitu melalui protokol UART.

Untuk hubungan UART ini terbagi menjadi dua yaitu hubungan melalui bluetooth module dengan converter RS232. Keduanya memberikan fungsinya masing-masing. Dengan bluetooth maka alat dapat terhubung secara wireless sedangkan melalui konverter RS232 maka alat dapat dihubungkan secara langsung dengan menggunakan device serial to USB. Namun keunggulan utama pada alat ini adalah dengan adanya bluetooth sebagai sarana komunikasi karena dengan demikian dapat digunakan device lain seperti smartphone untuk melakukan akses dan perintah kepada alat ini.

Oleh karena itu perlu dibuat aplikasi yang mendukung agar device tersebut untuk dapat melakukan komunikasi data. Aplikasi yang dibuat meliputi dua kategori yaitu aplikasi berbasis PC dan yang kedua yaitu untuk smartphone. Untuk smartphone ini khusus dibuat dengan menggunakan Android application karena kebanyakan smartphone di pasaran menggunakan sistem operasi berbasis Android. Aplikasi yang dibuat dapat diharapkan melakukan pengambilan data secara real-time dan dapat ditampilkan secara langsung dengan menggunakan grafik.

Berikut adalah realisasi prototype alat

Prototype Alat